NUNUKAN, Polda Kaltara – Polres Nunukan, Polres Nunukan menggelar program Jumat Curhat guna menyerap aspirasi dan masukan yang berhubungan tugas Kepolisian. Bertempat di Pelabuhan Tradisional Penyebrangan Sei. Bolong Jl. Hasanuddin Kel. Nunukan Timur Kec. Nunukan Kabupaten Nunukan. Jumat (28/07/2023).
Dalam giat tersebut Kapolres Nunukan AKBP Taufik Nurmandia, S.I.K., M.H diwakili Kasat Binmas AKP Najamuddin, S.AP., M.M melaksanakan program Jumat curhat bersama Warga Masyarakat, Tokoh Masyarakat dan Ketua RT/RW, guna mendengarkan penyampaian masyarakat, menyerap informasi sekaligus menerima masukan untuk peningkatan kinerja Polri.
Hadir dalam kegiatan PJU dan Perwira Polres Nunukan serta beberapa bintara Polres Nunukan
Kasat Binmas mengatakan, program ini merupakan Program Bapak Kapolri yang dilaksanakan oleh seluruh jajaran Kepolisian di Indonesia, dengan maksud untuk menyerap informasi dan aspirasi atau keluhan apapun yang terjadi di lingkungan masyarakat.
Salah satu warga menyampaikan permasalahan di sekitar wilayahnya terkait Speed yang beroperasi tidak sesuai jadwal yang sudah ditentukan.
“Keluhan kami pak terkait jadwal speed yang beroperasi, jadwal speed sudah dibuat namun kenyataannya masih banyak motoris speed yang tidak tertib berdasarkan jadwal yang sudah di tentukan. Kami mohon kepada pihak Kepolisian memberikan solusi terhadap permasalahan seperti ini,” ungkap Tajuddin.
Kasat Binmas menjelaskan, saran saya sebaiknya di lakukan musyawarah atau di bicarakan baik-baik dengan para juragan atau motoris speed yang ada di pelabuhan Sei. Bolong ini, untuk mengatur bagaimana baiknya agar ketertiban dan keamanan di Sei. Bolong ini terpantau aman dan lancar.
Lanjutnya, sebaiknya di atur jadwal sebaik mungkin dan di tetapkan aturan apabila ada para juragan atau motoris yang melanggar peraturan yang telah di tetapkan akan di kenakan sanksi, misalnya 1 hari tidak boleh beroperasi.
“Saling menghargai satu sama lain sesama para motoris dan juragan speed, kemudian selalu taat pada jadwal yang sudah di tetapkan bersama dan menjaga keamanan serta ketertiban bersama, agar tidak terjadi keributan,” tutup Kasat Binmas.